Pembiayaan Mikro

Tujuan:
Meningkatkan kapasitas petani kecil melalui kegiatan pembiayaan mikro dan dukungan keterampilan agronomi untuk meningkatkan hasil panen.

Untuk mengakses teknologi pertanian yang maju dan terbaik, petani kecil membutuhkan bantuan keuangan. Namun kenyataannya, mekanisme akses terhadap bantuan finansial tersebut sulit dipenuhi oleh petani kecil. Dari itu, kemitraaan penting untuk memperluas akses pembiayaan mikro untuk petani kecil yang ingin mengembangkan pertanian mereka dengan menggunakan teknologi pertanian yang lebih baik, termasuk benih dan peralatan.

Pada 2014, Syngenta membangun kemitraan dengan Mercy Corps Indonesia, OK Bank Indonesia, Indonesia EXIM Bank dan BPR Pesisir Akbar untuk menjalankan program bantuan pembiayaan mikro bagi kelompok petani kecil jagung. Kerjasama ini juga melibatkan kios dan pedagang jagung.

Selain mendapatkan modal untuk membeli benih pertanian dan upah buruh, para petani juga mendapatkan pelatihan agronomi (transfer ilmu dan teknologi tanaman) dan manajemen keuangan pertanian. Mereka juga diberikan jaminan pembelian-penjualan dari para mitra yang terlibat dalam program ini.