Syngenta memecahkan Rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk kegiatan pemipilan jagung

Cerita Lapang
photo_1.png

Kabupaten Grobogan dikenal sebagai salah satu daerah penghasil jagung di Jawa Tengah dengan produksi sebesar 850 ribu ton. Pada 24 Agustus, Syngenta memecahkan Rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk kegiatan pemipilan jagung yang melibatkan lebih dari 1.000 petani yang berasal dari 19 kecamatan di Kabupaten Grobogan. Pemecahan rekor MURI ini merupakan bentuk apresiasi Syngenta bagi para petani jagung yang telah setia menggunakan produk benih jagung hibrida NK.

Kegiatan pemipilan ini dihadiri oleh Bupati Grobogan yang mengapresiasi para petani yang berhasil memecahkan rekor MURI pemipilan jagung terbanyak. Diharapkan, hasil produksi jagung tersebut akan dapat menjadi salah satu penyangga program ketahanan pangan nasional.

Jagung yang telah dipipil kemudian ditimbang dan hasilnya diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Grobogan untuk dijual kembali ke masyarakat. Hasil penjualan jagung pipil ini nantinya akan disumbangkan sebagai santunan.

photo_2.png
photo_3.png
photo_4.png
photo_5.png
photo_6.png